
Grobogan – Pada hari Senin (03/02) Dinas Komunikasi dan Informatika (DISKOMINFO) Kabupaten Grobogan mengadakan rapat pembahasan rehab gedung Diskominfo Kabupaten Grobogan dengan vendor yang bertempat di ruang rapat SMART ROOM DISKOMINFO Lt. 2. Rapat di buka langsung oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Grobogan Bapak Drs. Mudzakir Walad, M.T dan di hadiri oleh Sekretaris Dinas beserta Kepala Bidang Teknolgi Informasi Persandian ( TIP ), Kepala Bidang Sistem Informasi Layanan E- government dan Statistik ( SILEGS ),Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik ( PIKP ) beserta Subkoordinator masing masing Bidang. Dalam pembahasan rapat hal-hal detail terkait pelaksanaan proyek rehab gedung.

Diskusi rapat berfokus pada apakah desain dan spesifikasi tersebut sudah sesuai dengan kebutuhan dan anggaran Diskominfo. Vendor mempresentasikan desain final dan spesifikasi teknis rehab gedung, termasuk material yang akan digunakan, detail arsitektur, instalasi listrik, dan lain-lain. Vendor memaparkan jadwal pelaksanaan proyek secara rinci, mulai dari persiapan, pengerjaan konstruksi, hingga penyelesaian dan serah terima. Hasil dari rapat merupakan finalisasi Desain dan Spesifikasi Teknis.
Comments are closed